DAERAH

Sukses Panen Jagung, Rutan Kelas I Tangerang Dukung Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Warga Binaan

 

Tangerang|wartaindonesiaterkini.com Bu – Rutan Kelas I Tangerang melaksanakan kegiatan panen raya sebagai bagian dari upaya pemberdayaan warga binaan dan mendukung ketahanan pangan. Kegiatan ini sejalan dengan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), serta arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen Pas) dan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Banten (Ditjen Pas Banten). Selain itu, kegiatan ini juga berkontribusi pada pencapaian Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan.

Pada kesempatan panen raya kali ini, Rutan Kelas I Tangerang memanfaatkan lahan seluas 100 m² untuk menanam jagung, yang berhasil menghasilkan panen sebanyak 3 kwintal. Program ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan, tetapi juga untuk memberdayakan warga binaan agar lebih produktif dan memiliki keterampilan yang berguna bagi kehidupan mereka setelah bebas.Rabu ( 19/02/2025).

Sebanyak delapan orang warga binaan dilibatkan dalam proses penanaman dan perawatan tanaman jagung. Mereka diberikan kesempatan untuk belajar cara bertani dan mengelola hasil pertanian, yang diharapkan dapat menjadi bekal keterampilan setelah mereka kembali ke masyarakat. Kegiatan ini juga berperan penting dalam meningkatkan kualitas hidup warga binaan, sekaligus memberikan dampak positif bagi lingkungan di dalam rutan.

“Pada hari ini, Rutan Kelas I Tangerang melaksanakan panen jagung dari lahan seluas 100 meter persegi, dengan hasil sebanyak 3 kwintal jagung. Kegiatan ini merupakan implementasi dari 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan dan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Banten. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung upaya pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan di Rutan Kelas I Tangerang.” ujar Raja.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, Rutan Kelas I Tangerang menunjukkan komitmennya untuk menciptakan lingkungan yang lebih produktif dan mendukung upaya pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan nasional yang berkelanjutan.

( Estty)

(Visited 5 times, 1 visits today)