POLRI

Ratusan Kendaraan Tanpa Kelengkapan Terjaring Razia Polres Jayawijaya

Lap – Anton: Warta Indonesia Terkini

Wamena – Kepolisian Resor Jayawijaya kembali menggelar razia dengan sasaran kendaraan bermotor yang tidak dilengkapi dengan surat-surat yang digelar di Jalan Safri Darwin Wamena, Jumat (29/09) pagi.

Ada sebanyak 119 (seratus sembilan belas) kendaraan roda dua dan 1 (satu) buah senjata tajam yang terjaring dalam kegiatan razia tersebut karena melanggar lalu lintas terkait tidak memakai helm serta tidak membawa surat-surat kendaraan.

Kapolres Jayawijaya melalui Kabag Ops AKP Komarul Huda, SH menyampaikan bahwa kegiatan razia ini selalu kita laksanakan guna mencegah tindak kejahatan yang terjadi selama ini mulai dari pencurian motor hingga senjata tajam yang selalu dibawa oleh masyarakat sehingga kriminalitas meningkat.

“Kita akan laksanakan kegiatan razia ini secara rutin dan terus menerus sehingga masyarakat merasa nyaman, aman sehingga ketertiban dan keamanan masyarakat di Kota Wamena ini berjalan dengan baik, kondusif sesuai dengan keinginan kita bersama,” ujar Kabag Ops.

Kabag menambahkan untuk menciptakan ketertiban dan keamanan tidak hanya dari kepolisian saja, tetapi dukungan seluruh masyarakat dan stakeholder semuanya punya tanggung jawab untuk menjaga Kamtibmas di Kabupaten Jayawijaya.

(Visited 7 times, 1 visits today)