Moment Sejarah : PSI Kota Tangerang Sediakan 4 Mobil Ambulance Gratis
Kota Tangerang |wartaindonesiaterkini.com — Hari ini, Sabtu, 22 Maret 2025 menjadi moment bersejarah bagi Partai Solidaritas Indonesia ( PSI ) – Kota Tangerang. Empat (4) Ambulance gratis tersedia bagi warga di sekitar Dapil 1 (Kec. Karawaci dan Tangerang), Dapil 2 (Kec. Batuceper, Benda dan Neglasari), Dapil 4 (Kec.Karang Tengah, Ciledug dan Larangan), Dapil 5 (Kec. Cibodas, Periuk dan Jatiuwung).
Komitmen kami 3 Anggota DPRD terpilih dalam Pileg 2024 (Theresia Megawati Wijaya, Natalie Marbun dan FX.Isbianto) untuk memberikan layanan terbaik bagi warga Kota Tangerang yang telah memberikan kepercayaan kepada PSI untuk mengemban amanah menjadi wakil rakyat.
Ditambahkan bahwa saat ini telah tersedia pula 1 Ambulance Gratis tambahan di Dapil 2 yang dipersembahkan oleh Bro Herry sebagai Kader PSI untuk memberikan layanan bagi warga secara gratis.
Semoga setiap pelayanan yang kami berikan boleh memberikan manfaat yang baik bagi seluruh warga Kota Tangerang, demikian disampaikan Ketua DPD PSI Kota Tangerang – Theresia Megawati Wijaya.
Mudah-mudah semakin banyak sumbangsih positif yang dapat kami berikan kepada masyarakat dalam bentuk program dan kegiatan-kegiatan nyata di waktu-waktu yang akan datang. ( Bintang )