Bawaslu Kota Tangerang Gandeng Awak Media Dalam Gelar Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024
Tangerang|wartaindonesiaterkini.com — Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Tangerang menggelar sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 bersama suluruh awak dari berbagai organisasi wartawan yang ada dikota Tangerang, di Hotel Sol Marina. Jatiuwung. Kota Tangeranh dengan tema “Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024″ dengan dihadiri H.Komarullah, Kepala Bawaslu Kota Tangerang, Farida Harkam/Divisi Pencegahan, Supri Andriani/Divisi Masalah Sengketa, Tri Haryono/Divisi Pelanggaran, Mohammad Romli/Divisi SDM, Ade Mualim. Kepala Bidang Divisi Protokol Komunikasi/informasi Kota Tangerang, dan Adib Makbul/Pengamat Nasional/Mantan Wartawan. Kamis (03/10/2024).
Ketua Bawaslu Kota Tangerang. H. Komarullah, menegaskan, keikutsertaan masyarakat dalam pengawasan proses Pilkada, merupakan wujud dari proses berdemokrasi. “Makin banyak yang mengawasi bisa meminimalisir terjadinya pelanggaran, sehingga Pilkada bisa berjalan sebagaimana mestinya,” tegas Ketua Bawaslu.
Namun, ia juga menekankan bahwa pengawasan ini harus dilakukan dengan mengedepankan etika. “Yang paling penting adalah, di sini harus mengedepankan etika dalam pengawasan yaitu pengawasan tidak boleh disalahgunakan untuk menjatuhkan lawan politik”. Jelas Komarullah lagi.
Bidang Divisi Protokol, Komunikasi/Informasi dan Humas Setda Kota Tangerang. Ade Mualim, menyampaikan pentingnya peran masyarakat dan peran Media sebagai Informasi yang edukatif dalam pengawasan partisipatif. “Untuk itu, melalui Pengawasan partisipatif ini kami mengajak kepada teman-teman semua yang hadir saat ini, Ormas, OKP dan media di Kota Tangerang serta teman teman Pengawasan Partisipatif, untuk bersama dalam memastikan pemilihan serentak 2024 khususnya di Kota Tangerang dapat berjalan dengan baik, Jujur dan adil.” Terang Ade saat memberikan sambutan acara.
Ditambahkan, dalam menjalankan tugas pengawasan Pilkada, Bawaslu tidak dapat bekerja maksimal tanpa dukungan peranan media, sesuai dengan tagline Bawaslu, yaitu Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024. Ini tidak bisa dipisahkan dalam mewujudkan pemilu/pemilihan yang berintegritas. Mari bersama-sama menjaga integritas pemilu demi masa depan yang lebih baik. Tegasnya.
Sementara Adib Makbul (Pengamat Nasional) yang juga mantan wartawan, ia akrab disapa Adib menjelaskan banyak hal yang bisa masyarakat lakukan untuk ambil bagian dalam mensukseskan penyelenggaraan pemilihan serentak, seperti peranan media/jurnalis, dimana ia sebagai.pilar ke 4, media adalah sebagai pemersatu bangsa serta berperan sebagai sarana informasi dan komunikasi publik, misalkan turut serta menjaga dan memantau integritas dari penyelenggaraan pemilihan itu sendiri.
“bersama-sama kita memahami aturan termasuk mengenali setiap tahapan-tahapan yang dilakukan oleh penyelenggara dan menyampaikan informasi tersebut dilingkungan sekitar kita,” ucap Adib.
Giat Sosialisasi Bawaslu Kota Tangerang bersama Media diakhiri dengan pemberian Kaos Bawaslu dan Topi serta makan bersama.( Fattah Hidayat )