Polsek Cikupa Gelar KRYD dan Ops Cipkon, Patroli Mobile Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Cikupa, Tangerang |WIT— Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Cikupa melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) melalui Operasi Cipta Kondisi (Ops Cipkon) dengan patroli mobile di wilayah hukum Polsek Cikupa, Sabtu malam (24/1/2026).
Kegiatan yang dimulai pukul 22.00 WIB hingga selesai tersebut dipimpin oleh Pawas Kanit Samapta Polsek Cikupa, IPTU Amir Murtado, dengan melibatkan personel piket fungsi.
Patroli mobile menyasar sejumlah titik rawan keramaian dan lokasi strategis, di antaranya Ciffest Citra Raya, Bundaran 2 Citra Raya, dan Bundaran 3 Citra Raya. Lokasi-lokasi tersebut dipilih sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas pada malam hari.
Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Cikupa fokus pada sasaran tindak pidana 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), peredaran minuman keras, senjata tajam, senjata api, bahan peledak, aktivitas geng motor, tawuran, balap liar, serta tempat-tempat keramaian yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan.
Selain patroli, petugas juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tetap menjaga keamanan lingkungan serta mengajak warga untuk berperan aktif melaporkan setiap potensi gangguan kamtibmas kepada pihak kepolisian.
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Andi M. Indra Waspada Amirulloh, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., melalui Kapolsek Cikupa AKP Syamsul Bahri, S.TK., S.I.K., M.H., menegaskan bahwa kegiatan KRYD dan Ops Cipkon merupakan upaya preventif Polri dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
“Dengan kehadiran anggota di lapangan melalui patroli rutin, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta mencegah terjadinya tindak kriminal di wilayah hukum Polsek Cikupa,” tegas Kapolsek.( Icha )

